Rabu, 29 Juni 2011

Enam Gunung Berapi Ditemukan di Perairan Sangihe Talaud

Pemerintah Indonesia menemukan enam gunung berapi di bawah permukaan laut Perairan Sangihe Talaud, Sulawesi Utara. Penemuan itu berkat penelitian yang dilakukan kerja sama antara Pemerintah RI dan Amerika Serikat selama 40 hari, yakni sejak 24 Juni lalu hingga 8 Agustus mendatang. Hanya saja dari keenam gunung tersebut, masih enam yang sudah diberi nama, yakni Gunung Kawio dan Gunung Naung. Gunung Kawio berada di bagian paling utara perairan tersebut dengan ketinggian sekitar 3400 meter. Jarak antara puncak gunung ke permukaan laut setinggi 2.000 meter. Sehingga kedalaman laut secara keseluruhan mencapai 5.400 meter.

Sedangkan Gunung Naung hingga saat ini belum diketahui tinggi, namun dipastikan lebih rendah dari Gunung Kawio. Sementara keempat gunung lainnya belum diberi nama dan ketinggiannya pun juga belum dihitung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar